Popular Post

Posted by : Ridwan Saturday, October 6, 2012

Cara Menghilangkan Gatal Kulit

Penyakit gatal reaksi yang terjadi pada kulit akibat terserang gigitan serangga atau jamur. Akibat yang kedua dapat menyerang kulit, terutama pada bagian yang tersembunyi, seperti mulut, lengan, kemaluan, ketiak, sela-sela jari tangan dan kaki, lipatan paha, selangkangan dan tempat-tempat yang lembab lainnya.

Tentu saja jika terkena gatal di kulit, kematian sih tidak tapi penderitaan yang akan terjadi. Adakah obat tradisional untuk itu?
Kami mengumpulkan beberapa ramuan tradisonal untuk gatal di kulit, silahkan dilihat dan pilih salah satu dari apa yang ada di bawah ini :
Ramuan Obat Herbal Gatal gatal 1:
Kulit Labu Bligo (labu tangkua) direbus dengan air secukupnya, kemudian airnya digunakan untuk mandi.
Pemakaian : Secara teratur 1-2 kali sehari.

Ramuan Obat Tradisional Gatal gatal 2:
1-2 lembar daun Biduri dicuci bersih, permukaannya dioleskan dengan minyak Kelapa, lalu layukan diatas api.
Pemakaian : Tempelkan di bagian yang gatal.

Ramuan Obat Tradisional Gatal gatal 3 :
Seluruh tanaman Leunca digiling hingga halus kemudian dioleskan pada kulit yang gatal.
Pemakaian : Secara teratur 1-2 kali sehari.

Ramuan Obat Tradisional Gatal gatal 4 :
Cuci bersih 20 gram batang dan daun Kentut segar, lalu digiling halus.
Pemakaian : Tempelkan di bagian yang gatal.

Ramuan Obat Herbal Gatal gatal 5:
Cuci bersih 1 lembar daun Keji Beling segar. Gosokkan di bagian yang gatal sampai daun hancur dan mengeluarkan air.
Pemakaian : 2 kali setelah berselang 2 jam.
Cuci bersih daun Mimba, lalu remas-remas hingga hancur.
Pemakaian : balurkan pada bagian yang gatal.

Ramuan Obat Tradisional Gatal 6:
15 gram Temu hitam, 15 gram Temu kunci, dan 15 gram Kunyit dihaluskan, kemudian dioleskan pada kulit yang gatal.
Pemakaian : Secara teratur 1-2 kali sehari.


Source : Here

Rasa gatal pada kulit bisa di sebabkan oleh beberapa faktor antara lain gigitan serangga, alergi, obat-obatan dan sebagainya. Namun mayoritas penyakit gatal-gatal disebabkan oleh alergi dan jamur.
Rasa gatal yang di akibatkan oleh alergi berhubungan dengan darah, jika di visualisasikan darah orang yang menderita alergi, molekul darahnya menggumpal. Penggumpalan ini yang menyebabkan hipesensitif terhadap “benda asing” atau lingkungan yang dianggap “asing”.

Anda harus tahu apa pencetusnya, apakah dari makanan tertentu, suhu atau keadaan lingkungan sekitar anda. Jika anda sudah mengetahuinya, sebaiknya untuk sementara di hindari.
Lalu bagaimana cara menghilangkan gatal pada kulit ?….Untuk mengobati rasa gatal akibat alergi, anda bisa menggunakan cara alami berikut ini, namun perlu di catat obat tradisional biasanya bekerja tidak instan, anda harus mengkonsumsi atau menggunakannya secara rutin.
Obat Gatal Alami yang Dikonsumsi
1.      Daun Pepaya
2.      Pare
3.      Rebusan daun jambu
4.    Bratawali, obat tradisional ini sangat ampuh dalam mengobati alergi namun memiliki rasa pahit bukan kepalang.

Obat Gatal Alami yang Dioleskan

-           Mandi susu. Campurkan oatmeal ke dalam susu evaporasi (susu yang sudah dikurangi kadar airnya_ dan gunakan untuk mandi. Oatmeal (1-2 mangkuk kecil) juga bisa dicampur dengan air hangat dalam bak berendam. Susu bekerja cukup baik untuk mengusir gatal-gatal di kulit dan membuat kulit lebih halus.
-           Baking soda (sekitar 1 mangkuk kecil) juga bisa dicampurkan ke dalam bak mandi berisi air hangat untuk mengurangi gatal-gatal akibat iritasi, gigitan serangga, sengatan lebah, dan lainnya. Berendamlah sekitar 30-60 menit. Untuk luka sedikit di kulit, campurkan tiga bagian baking soda dengan satu bagian air, lalu oleskan pasta ini ke area yang gatal. Namun, jangan lakukan hal ini jika kulit terluka.
-        Oleskan air perasan lemon ke bagian tubuh yang gatal, biarkan hingga kering. Jeruk mengandung bahan anestetik dan antiradang yang ampuh mengatasi gatal-gatal.
-       Oleskan daging tanaman lidah buaya ke tubuh yang gatal. Zat dalam lidah buaya tak hanya bisa mengatasi luka bakar, tapi juga gatal-gatal.
-      Mandi dengan air yang dibubuhi minyak pepermint. Untuk area yang sedikit, seduh daun mint dan gunakan airnya untuk membasuh bagian tubuh yang gatal, atau celupkan kain bersih ke air seduhan daun mint kemudian kompreskan ke bagian tubuh yang gatal.
Daun mint mengandung mentol yang bersifat anestetik dan antiradang. Asam rosmarinik di dalamnya juga bersifat antiradang yang mudah diserap ke dalam kulit.
-         Tambahkan dua sendok makan cuka apel ke dalam air mandi dan gatal-gatal pun akan berkurang.
-         Kompres bagian yang gatal-gatal dengan kompres dingin
Menghilangkan Gatal/Alergi dengan Minyak Habbatussauda dan Zaitun
Kedua jenis herbal ini yaitu Minyak Habbatussauda dan Minyak Zaitun di kenal sejak lama bisa mengobati rasa gatal pada kulit. Keduanya bisa di konsumsi atau di gunakan sebagai obat luar, biasanya di campur ketika ingin mandi.
Jika anda ingin tahu lebih detail tentang manfaatnya bisa lihat langsung:
-         Minyak Habbatussauda (Cair)
-         Minyak Habbatussauda (Kapsul)
-         Minyak Zaitun
Berikut Cara Mengatasi Gatal dengan Minyak Habbatussauda dan Zaitun
1.      Jika sedang meradang, mandi dg air hangat. lebih utama jika dicampurkan Minyak Habatussauda
2.      Biasakan mandi shubuh dg air dingin
3.      Bekam rutin per 2 minggu, terutama titik pencernaan & organ lain
4.      Puasa sunnah senin & kamis
5.      Minum madu + air putih pagi hari sebelum makan apapun
6.      Minum Habbatussauda, zaitun, sayuran & buah setiap hari
7.      Minum air putih 2,5L//hari

Source : Here


Menghilangkan Luka Gatal Kulit

Lidah buaya atau dikenal dengan sebutan Aloe vera adalah tanaman tropis sukulen yang memiliki bentuk seperti daun berdaging. Daun ini memiliki banyak manfaat, baik sebagai obat maupun untuk kosmetik. Lidah Buaya banyak ditemukan di daerah subtropis dan tropis seperti Afrika Selatan, Amerika Latin, dan Indonesia. Di Indonesia, khasiat lidah buaya kerap digunakan untuk perawatan rambut. Tetapi kini banyak produk perawatan kulit yang menggunakan lidah buaya sebagai salah satu bahan dasar.

Lidah buaya merupakan tanaman yang cukup unik karena mengandung berbagai senyawa biologis aktif, seperti mannans asetat, polymannans, antrakuinon, dan berbagai lektin. Lidah buaya juga mengandung sekitar 75 jenis zat yang telah dikenal bermanfaat dan lebih dari 200 senyawa lain yang membuatnya layak digunakan dalam pengobatan herbal.
Zat-zat tersebut termasuk enzim yang membantu pencernaan dan mengurangi peradangan, semua jenis vitamin terkecuali vitamin D, mineral yang diperlukan untuk fungsi enzim, gula rantai panjang untuk menyeimbangkan kembali sistem pencernaan; saponin yang berfungsi sebagai anti-mikroba, dan 20 dari 22 jenis asam amino.

Lidah buaya mampu meredam rasa panas akibat terpapar sinar matahari, memperbaiki sel kulit yang rusak, dan merangsang pertumbuhan sel-sel baru. Riset dari University of Mariland Medical Center memaparkan, lidah buaya mengobati iritasi kulit akibat luka bakar 9 hari lebih cepat, dibandingkan pengobatan tanpa lidah buaya.

Berikut ini adalah sejumlah manfaat yang dapat Anda peroleh dari lidah buaya :
1. Detoksifikasi. Jus lidah buaya adalah peluruh racun alami, tetapi juga mengandung beragam vitamin dan mineral yang membantu tubuh kita mengatasi stres dalam kehidupan sehari-hari.
2. Gangguan pencernaan. Lidah buaya berguna terutama pada kasus panas perut serta iritasi usus dan tukak lambung. Lidah buaya diketahui dapat menenangkan esofagus dan mengatasi refluks asam.
3. Kesehatan mulut. Lidah buaya sangat bermanfaat untuk masalah mulut dan gusi, terutama dalam memperbaiki gusi yang memburuk.
4. Perawatan kulit. Fungsinya juga menghilangkan jerawat, melembabkan kulit, detoksifikasi kulit, penghapusan bekas luka dan tanda, mengurangi peradangan, serta perbaikan dan peremajaan kulit.
5. Diabetes. Setengah sendok jus lidah buaya yang diberikan selama 14 minggu terbukti mengurangi kadar gula darah sebesar 45 persen.
6. Membantu gerakan usus. Aloe lateks mengandung antrakuinon glycosidesaloin A dan B yang bermanfaat sebagai obat pencahar yang kuat.
7. Menjaga berat badan. Jus lidah buaya telah digunakan selama bertahun-tahun untuk menurunkan berat badan.
8. Kekebalan. Lidah buaya merupakan antioksidan yang penuh kontra radikal bebas untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
9. Luka bakar. Gel lidah buaya dapat menyembuhkan dan memperbaiki kulit yang terkena luka bakar, termasuk luka bakar akibat paparan sinar matahari.
10. Ketombe. Lidah buaya dapat membantu mengurangi gatal dan ketombe. Lidah buaya juga bisa digunakan untuk perawatan rambut sebelum keramas.

Source : Here

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Seven Astrals - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -